Green Look Me - Blogger Kere 2009

Green Look Me Adalah Seorang Blogger Kere Sejak Tahun 2009

Minggu, 01 Februari 2015

Survey Jakarta No.1 Kota Tidak Aman di Dunia


Jakarta jadi kota tidak aman, Ahok sebut itu urusan polisi.
Survei Economist Intelligen Unit (EIU) menyebut, Jakarta salah satu kota paling tidak aman dari 50 kota di dunia. Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, santai menanggapi hal itu.

Ahok mengatakan, pengamanan Jakarta menjadi tanggung jawab Kepolisian. Termasuk memberantas preman.

"Ya kamu tanya polisi. Kami pasang CCTV, nanti yang nggak aman kami lumpuhkan semua," ujarnya di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (28/1).

Dia menambahkan, Pemprov DKI Jakarta hanya bertindak sebagai pihak yang membantu pengamanan wilayah. Bahkan, mantan Bupati Belitung Timur ini mengungkapkan, telah memberikan bantuan motor kepada Polisi dan TNI.

"Kami sudah sumbang motor 300 lebih kepada Brigif (Brigadir Infantri) termasuk kepolisian. Kami akan monitor setiap sudut," tutupnya.

Sebelumnya, survei digelar Economist Intelligence Unit (EIU) mengenai kualitas keamanan 50 kota (the Safe City Index) telah dilansir kemarin. Hasilnya, Jakarta dinobatkan sebagai kota paling tidak aman sejagat, dengan skor 53,71.

Skor itu sangat jauh dibandingkan Tokyo, Ibu Kota Jepang, yang memuncaki daftar tersebut dengan skor 85,63. Jakarta menjadi kota negara anggota G20 yang masuk daftar selain Riyadh, ibu kota Arab Saudi.

Survei dari majalah ternama ini memperhitungkan keamanan warga, keamanan infrastruktur, keamanan digital, hingga jaminan kesehatan. Turut diperhatikan adalah jumlah angka kejahatan, jumlah warga meninggal akibat kematian tidak wajar, serta kemampuan teknologi informasi pemerintah setempat memantau aktivitas kejahatan.

Kembali ke survei ini, kota dengan jaminan keamanan warga paling tinggi adalah Singapura, disusul Osaka dan Tokyo.

Sedangkan untuk kualitas keamanan infrastruktur serta penyediaan layanan kesehatan bagi warga, juaranya adalah Kota Zurich di Swiss. Namun dari keseluruhan kategori, Tokyo jadi juaranya.

Berikut daftar lima kota paling aman di muka bumi:

1. Tokyo

2. Singapura

3. Osaka

4. Stockholm

5. Amsterdam

Selanjutnya ini daftar lima kota paling tidak aman di muka bumi:

1. Jakarta

2. Teheran

3. Ho Chi Minh City

4. Johannesburg
5. Riyadh

Tidak ada komentar:

Posting Komentar